Deteksi Objek Dengan Sensor Ultrasonik
13 June 2020 | Tags: Deteksi Jarak dengan Arduino, Deteksi Jarak dengan Sensor Ultrasonik
Pada tutorial ini kita akan belajar bagaimana melakukan deteksi sebuah objek dengan sensor ultrasonik HC-SR04. Sensor ini biasanya digunakan pada aplikasi mobil-mobilan untuk mendeteksi objek di depannya, sehingga bisa memutar arah sendiri.
Pada tutorial ini kami asumsikan anda sudah bisa menggunakan Arduino IDE dan cara upload program ke perangkat keras.
Bahan Yang Diperlukan
Adapun komponen yang diperlukan dalam tutorial ini sangat sederhana yaitu:
- Arduino Uno
- Sensor Ultrasonic HC-SR04
- Kabel tipe M-F (4 buah)
Diagram Deteksi Objek Dengan Sensor Ultrasonik
Sensor Ultrasonik HC-SR04 memiliki 4 pin yaitu: VCC, Trig, Echo, Gnd. VCC harus dihubungkan dengan sumber power, Gnd dihubungkan dengan Gnd, sedangankan Trig dan Echo bisa memakai berbagai pin Digital ataupun Analog pada Arduino. Pada artikel ini susunannya adalah sebagai berikut:
- Vcc dihubungkan dengan power 5V
- Gnd dihubungkan dengan Ground (Gnd)
- Trig dihubungkan dengan A0
- Echo dihubungkan dengan A1.
Sehingga Gambarnya akan terlihat seperti berikut:
Kode Program Deteksi Objek Dengan Sensor Ultrasonik
Adapun kode program atau sketsa-nya adalah sebagai berikut:
// --------------------------------------------------------------------------- // Program untuk mendeteksi sebuah objek // --------------------------------------------------------------------------- #include <NewPing.h> #define TRIGGER_PIN A0 // Pin Trigger ke A0 #define ECHO_PIN A1 // Pin Echo ke A1 #define MAX_DISTANCE 200 // Jarak maksimum yang ditentukan. float jarak=0; NewPing sonar(TRIGGER_PIN, ECHO_PIN, MAX_DISTANCE); void setup() { Serial.begin(9600); } void loop() { delay(500); jarak=sonar.ping_cm(); Serial.print("Jarak benda: "); Serial.print(jarak); // menampilkan jarak (0 = jarak diluar jangkauan) Serial.println(" cm"); }
Untuk menggunakan sensor ultrasonik kita harus menyertakan baris berintah:
#include <NewPing.h>Kemudian untuk mendeteksi jarak objek dipanggil dengan perintah:
jarak=sonar.ping_cm();
Untuk uji coba aplikasi ini, gunakan benda apa saja dan taruh di depan sensor Ultrasonik, kemudian gerakkan benda tersebut dalam jarak tertentu. Maka di serial monitor akan ditampilkan informasi jarak objek tersebut. Ini akan berguna kedepannya untuk pembuatan aplikasi yang memerlukan deteksi objek. Untuk sementara, anda bisa melakukan pengembangan aplikasi ini dengan menampilkan jarak pada layar LCD.
Download Program
Klik tombol Facebook / Twitter / Google + untuk Download
Komentar tentang Deteksi Objek Dengan Sensor Ultrasonik