Lampu berkedip dengan Arduino

11 June 2020 | Tags: ,


Proyek sederhana Arduino yang kita buat adalah membuat lampu berkedip. Lampu akan berkedip/menyala kemudian padam dalam tempo waktu yang ditentukan. Proyek ini bagus sebagai awal dalam belajar Arduino.

Bahan yang diperlukan untuk Lampu Berkedip

Adapun bahan yang diperlukan untuk membuat proyek lampu berkedip ini adalah sebagai berikut:

  1. Arduino Board (1 buah)
  2. Breadboard (1 buah)
  3. LED (1 buah)
  4. Resistor 220 Ohm
  5. Kabel penghubung (2 buah)

Diagram Lampu Berkedip Arduino

Pada LED kaki yang lebih panjang merupakan anoda (kutub positif), kaki yang lebih pendek merupakan katoda (kutub negatif). Pasang rangkaian sebagai berikut:

  1. Pasang Lampu LED pada Breadboard.
  2. Hubungkan Ground (GND) Arduino dengan katoda LED (kaki yang lebih pendek).
  3. Pasangkan resistor, letakkan salah satu kaki pada anoda LED (kaki yang lebih panjang).
  4. Pasangkan pin D13 dengan resistor.

Sehingga susunan diagramnya akan menjadi seperti gambar di bawah ini.Lampu berkedip dengan Arduino

Kode Program

/*
  Program untuk membuat lampu berkedip
*/
int led = 13;
void setup()
{
  pinMode(led, OUTPUT);
}

void loop()
{
  // Hidupkan LED
  digitalWrite(led, HIGH);
  delay(1000); // Tunggu selama 1000 millisecon (1 detik)
  // Padamkan LED
  digitalWrite(led, LOW);
  delay(1000); // Tunggu selama 1000 millisecon (1 detik)
}

Upload Kode Program ke Arduino

Langkah berikutnya adalah upload program ke perangkat keras Arduino. Caranya adalah dengan klik tombol tanda panah kanan pada Arduino IDE.Upload Kode Program ArduinoJika tidak ada pesan kesalahan, maka LED akan menyala kemudian padam dalam jeda waktu 1 detik (100 ms).

Selamat mencoba.

Komentar via Facebook tentang Lampu berkedip dengan Arduino

Komentar tentang Lampu berkedip dengan Arduino

Silahkan tulis saran, komentar dan pertanyaan dibawah!

Your email address will not be published. Required fields are marked *